Pembeli adalah Raja, inilah ungkapan lama yang mestinya digunakan para penjual atau pemberi jasa manakala menghadapi pelanggan dengan segala karakter yang dimilikinya... Dibawah ini, kami tampilkan tips dan trik tentang cara menanggapi complain secara bijak dari pelanggan yang kami sunting dan edit dari buletin Pertamina dan ini sudah sering saya sampaikan kepada teman-teman atau customer saya di lapangan.
Intinya, jika kita ingin menjadi wirausahawan yang sukses maka kita harus tanggap pada setiap keluhan dari customer dan bukan menghindarinya. Jika kita sudah berjanji pada customer, maka jangan pernah diingkari (jika kita berhalangan maka sampaikan alasan yang bisa diterima).
1. Menanggapi dengan bijak
Ketika kita menerima complain dari customer, tanggapilah dengan bijaksana. Bicara dengan lemah lembut dan jangan berdebat ketika mereka menyampaikan pendapat mereka walaupun alasan yang disampaikan customer tidak masuk akal. Sampaikan terima kasih karena dia telah menghubungi kita dan mendiskusikan masalahnya dengan kita. Berikan penekanan bahwa KITA tetap bersama dalam menghadapi masalahnya dan akan menyelesaikan masalah tsb dengan baik.
2. Mendengarkan keberatan secara hati-hati
Jadilah pendengar yang baik dan jangan memotong pembicaraan sebelum dia selesai menyampaikan semua masalahnya. Dengarkan dengan penuh perhatian, jika perlu undang dia ke ruang (tamu) kita untuk meyakinkan bahwa dia adalah pelanggan yang sangat penting bagi KITA.
3. Temukan masalah yang sebenarnya
Lakukan diskusi secara mendalam sampai customer dan KITA menemukan akar permasalahannya. Jika terbukti kesalahan ada pada pihak customer, tunjukan dengan rasa hormat dan jangan menyalahkan; jika penyebabnya ada pada KITA, jelaskan padanya bahwa ini suatu kekeliruan yang akan diperbaiki segera dan segeralah meminnta maaf.
4. Menerima komplain dengan terbuka dan berkesan
Beri kesan yang mendalam saat masalah sudah bisa diatasi dan sampaikan terima kasih dan jika perlu hubungi secara pribadi dan tawarkan bantuan apa yang bisa diberikan dan minta dia agar tidak ragu-ragu atau merasa "kagok" untuk menghubungi KITA kapanpun dibutuhkan.
Semoga bermanfaat...
wassalam,
TEAK 123 best teak garden furniture manufacturer wholesale in indonesia
Tablet Android Honeycomb Terbaik Murah
source: lumas multi sarana
0 comments:
:a: :b: :c: :d: :e: :f: :g: :h: :i: :j: :k: :l: :m: :n: :o: :p: :q: :r: :s:
Posting Komentar